2. Kata penunjuk
Kata penunjuk adalah kata yang berfungsi untuk memberitahukan letak atau posisi relatif antara si pembicara dengan satu atau beberapa benda.
Kata Penunjuk dalam bahasa Batak terdiri dari:
Batak (B) | Indonesia (I) | English (E) | Keterangan |
- on - an - dison - disan - i | - ini - itu - disini - disana - itu | - This / These - That/ Those - Here - There - the | - benda dekat dengan pembicara - benda agak jauh dari pembicara - tempat dimana pembicara berada - tempat yang agak jauh dari pembicara - Selalu didahului oleh benda yang dimaksud |
On dan an digunakan baik untuk kata benda tunggal maupun jamak.
Contoh: Penggunaan on/an
1. (B) On ma tao toba.
(I) Inilah danau toba.
(E) This is lake Toba.
2. (B) On do hepeng arga saratus dolar Australia.
(I) Inilah uang bernilai seratus dollar Australia.
(E) This is a money one hundred Australian dollars.
3. (B) An ma jabunami.
(I) Itulah rumah kami.
(E) That is our home.
4. (B) An ma Mobilhu.
(I) Itulah mobilku.
(E) That is my car.
Contoh: Penggunaan dison/disan
1. (B) Dison lima halak boru-boru.
(I) Disini ada lima orang perempuan.
(E) These are five girls here.
2. (B) Mangan dison do ahu nantoari.
(I) Saya makan disini kemarin
(E) I had lunch here yesterday.
3. (B) Disan torop do dolidoli.
(I) Disana banyak bujangan.
(E) Those are many single boys.
4. (B) Tolu halak do baoa disan.
(I) Disana ada tiga orang laki-laki.
(E) Those are three boys.
Contoh: Penggunaan i
1. (B) Mangula di ladang i do ibana.
(I) Dia bekerja di ladang itu
(E) He works in the garden.
2. (B) Marende di lapo i do ibana.
(I) Dia bernyanyi di warung itu.
(E) He sings in the cafe.
Perbendaharaan Kata: B – I – E
- tao – danau – lake
- hepeng – uang – money
- jabu – rumah – home
- halak – jiwa – person
- boruboru – perempuan – women/girl
- baoa – laki-laki – boy
- nantoari – kemarin – yesterday
- dolidoli – bujangan – single man
- mangula – bekerja – work
- ladang – kebun – garden
- marende – bernyanyi – sing
- lapo – warung – cafe
Tidak ada komentar:
Posting Komentar